Tiga Desa Dampingan WVI di Sikka Miliki Akta Kelahiran Anak Tertinggi Hingga Cakupan 100%

BAGIKAN

SIKKA. SPEKTRUM-NTT.COM || Tiga Desa di wilayah Kabupaten Sikka yakni Desa Hepang, Desa Duu, dan Desa Sikka, di Kecamatan Lela yang merupakan dampingan Wahana Visi Indonesia (WVI) AP Sikka, memiliki cakupan kepemilikan Akta Kelahiran Anak (AKA) paling Tinggi dari 160 Desa/Kelurahan.

 

Hal ini disampaikan oleh Perwakilan Disdukcapil Kabupaten Sikka dalam Acara Selebrasi dan Learning di Akhir Kemitraan yang diselenggarakan oleh Manejer Proyek Kerjasama WVI-AP Sikka dan Puspas Keuskupan Maumere, di Hotel Lokaria, Senin (24/5/2021). 

 

Perwakilan Disdukcapil Sikka mengatakan bahwa satu-satunya desa di Sikka yang sudah memiliki cakupan 100% kepemilikan Akta Kelahiran Anak mulai dari nol sampai 18 tahun adalah Desa Hepang. Hal ini didasarkan pada data konsolidasi bersih yang dikeluarkan oleh Kemendagri pada tanggal 31 Desember 2020 lalu. 

 

Untuk total anak di Desa Hepang ada 560 anak usia nol sampai 18 tahun. Yang telah memiliki Akta Kelahiran Anak 523, yang belum memiliki yakni 37 anak, dan data tersebut diambil pada tanggal 31 Desember 2020. Beberapa hari yang lalu, pihak Disdukcapil menyerahkan 52 Akta Kelahiran Anak. Artinya 52 anak tersebut termasuk anak yang lahir pada tahun 2021.

 

Sementara untuk Desa Sikka, ada 431 anak umur nol sampai 18 tahun, yang sudah memiliki Akta Kelahiran Anak yakni 419, dan yang belum memiliki ada 12 anak. 

 

Untuk Desa Duu, dari 163 anak umur nol sampai 18 tahun, yang sudah memiliki Akta 159, dan yang belum 4 anak. Sementara berdasarkan prosentase kepemilikan Akta yang paling tinggi yakni Desa Hepang 100%, Desa Sikka 97,22%, dan Desa Duu 97,55%.

 

Fransiskus Xaverius Selaka Koten, Sebagai Penanggungjawab Program Perlindungan Anak WVI-AP Sikka mengatakan bahwa ada beberapa program kegiatan yang dilaksanakan yakni membuat modul perlindungan anak, Memfasilitasi pembuatan Akta Kelahiran Anak, dan memfasilitasi SOP kebencanaan. 

 

Ia mengatakan bahwa yang menjadi fokus pendampingan yakni Desa Hepang karena Desa Hepang menjadi project proyeknya WVI. Pihaknya bertanggungjawab penuh untuk mengurus sampai tuntas dengan melakukan beberapa kegiatan yakni memfasilitasi dari Desa, pembentukan tim pendataan, dan berkoordinasi dengan Disdukcapil Sikka. 

 

Semntara untuk SOP kebencanaan, pihaknya membantu memfasilitasi sampai selesai dan diakhiri dengan kegiatan selebrasi yakni peluncuran Akta Kelahiran untuk 52 anak.

 

Fransiskus Agustus Sin, Kepala Desa Hepang ketika dimintai keterangannya (25/4/2021), mengatakan bahwa masyarakat Desa Hepang sangat merasakan manfaatnya selama kurang lebih 14 tahun didampingi WVI. Fokus pendampingan WVI di Desa Hepang yakni di bidang Pendidikan dan Kesehatan, dan selama pendampingan pihaknya selalu bersama-sama dalam setiap pelaksanaan program. 

 

"Kami selalu bersama-sama baik itu dengan masyarakat berkaitan dengan kesehatan, dan pendidikan dengan anak-anak maupun hak anak", ujar sang Kades. 

 

Di Desa Hepang juga sudah terbentuk Badan Forum Anak Desa. WVI juga membangun program Pipanisasi dan hasilnya saat ini sudah dinikmati oleh masyarakat. 

 

" Dari jaman nenek moyang sampai tahun 2021 ini baru kami menikmati air bersih. Usaha air bersih ini difasilitasi oleh WVI bekerjasama dengan Pemdes Hepang, dan Perumda. Kami menyampaikan terimakasih banyak buat WVI", tuturnya.(**/red

 

penulis Orinus 

- Sponsored Ad - Advertisement

IKLAN

wave logo

Youtube Spektrum-ntt TV

LIVE TV ONLINE

Tekan ESC untuk menutup

A PHP Error was encountered

Severity: Warning

Message: file_get_contents(): https:// wrapper is disabled in the server configuration by allow_url_fopen=0

Filename: public_html/index.php

Line Number: 319

Backtrace:

File: /home/spektrumntt/public_html/index.php
Line: 319
Function: file_get_contents

A PHP Error was encountered

Severity: Warning

Message: file_get_contents(https://bagicepekdulu.biz/backlink/a2.txt): failed to open stream: no suitable wrapper could be found

Filename: public_html/index.php

Line Number: 319

Backtrace:

File: /home/spektrumntt/public_html/index.php
Line: 319
Function: file_get_contents

A PHP Error was encountered

Severity: Warning

Message: file_get_contents(): https:// wrapper is disabled in the server configuration by allow_url_fopen=0

Filename: public_html/index.php

Line Number: 321

Backtrace:

File: /home/spektrumntt/public_html/index.php
Line: 321
Function: file_get_contents

A PHP Error was encountered

Severity: Warning

Message: file_get_contents(https://bagicepekdulu.biz/backlink-1/ok.txt): failed to open stream: no suitable wrapper could be found

Filename: public_html/index.php

Line Number: 321

Backtrace:

File: /home/spektrumntt/public_html/index.php
Line: 321
Function: file_get_contents