Sambut Pesta Emas, SMKS Katolik Kusuma Atambua Gelar Jalan Santai Keliling Kota

BAGIKAN

Belu, Spektrum-Ntt.com|| Dalam rangka menyambut Pesta Emas 50 Tahun SMKS Katolik Kusuma Atambua yang jatuh pada 15 Januari 2026, pihak sekolah menggelar kegiatan jalan santai keliling Kota Atambua pada Rabu, 14 Januari 2026.

Jalan santai tersebut dimulai dari Titik Nol Kilometer Atambua dan berakhir kembali di sekolah induk SMKS Katolik Kusuma Atambua. Barisan panjang peserta tampak semakin semarak dengan iringan Drum Band Kusuma yang tampil memukau. Dentuman musik drum band tersebut membakar semangat para peserta, menciptakan suasana penuh kegembiraan dan kebersamaan sepanjang rute perjalanan.

Terpantau ribuan peserta yang terdiri atas siswa-siswi, para guru, suster-suster, serta para alumni turut ambil bagian dalam kegiatan ini. Barisan peserta membentang dari Titik Nol Atambua hingga Simpang Lima Atambua, dengan jumlah keseluruhan mencapai kurang lebih dua ribu orang.

Kegiatan ini menjadi bagian dari refleksi atas perjalanan bersejarah SMKS Katolik Kusuma Atambua yang telah berdiri dan mengabdi di dunia pendidikan sejak 15 Januari 1976 hingga saat ini. Perjalanan panjang tersebut tidak terlepas dari jasa para perintis dan pendahulu yang telah berjuang membangun sekolah ini, sehingga dapat terus dijaga dan dikembangkan oleh para penerusnya.

“Jalan santai ini bertujuan untuk mengenang jasa para pendahulu, sekaligus mempererat keakraban seluruh warga sekolah dan para alumni,” ungkap Sr. Agustina Bete Kiik, SSpS, Kepala SMKS Katolik Kusuma Atambua, seusai kegiatan.

Menariknya, kegiatan jalan santai ini juga dimeriahkan dengan berbagai pertunjukan dari enam program keahlian yang ditampilkan di sejumlah titik strategis sepanjang rute.

Program Keahlian Usaha Layanan Pariwisata (ULP) menampilkan tiga siswi sebagai tour guide di kawasan Simpang Lima Atambua, yang memaparkan profil Kota Atambua serta destinasi wisata unggulan di Kabupaten Belu.

Di titik berikutnya, tepatnya di depan Toko Samara, siswa dari program keahlian Kuliner mempertunjukkan atraksi banana flambé yang menarik perhatian masyarakat.

Sementara itu, di depan Hotel Nusantara 1, tiga siswa dari program keahlian Perhotelan mendemonstrasikan keterampilan making bed dan towel art (animal towel).

Program keahlian Kesehatan turut ambil bagian dengan membuka layanan pemeriksaan tekanan darah gratis bagi masyarakat di depan Toko Flora.

Pada titik terakhir, di depan Kantor Dekranasda Belu dan Rumah Jabatan Bupati Belu, program keahlian Busana dan SPA & Kecantikan menampilkan kreativitas mereka. Jurusan Busana memperagakan hasil karya busana dari bahan daur ulang, sementara SPA dan Kecantikan menampilkan seni body painting sebagai wujud keterampilan dan kreativitas siswa.

Kegiatan jalan santai ini tidak hanya menjadi ajang olahraga dan hiburan, tetapi juga menjadi sarana mempererat persaudaraan serta memperkenalkan kompetensi keahlian siswa SMKS Katolik Kusuma Atambua kepada masyarakat luas dalam semangat 50 tahun berkarya dan melayani. *

- Sponsored Ad - Advertisement

IKLAN

wave logo

Youtube Spektrum-ntt TV

LIVE TV ONLINE

Tekan ESC untuk menutup