Polres Belu Sukses Amankan Rapat Pleno Penetapan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Belu Terpilih

BAGIKAN

Belu.Spektrum-ntt.com || Ratusan personil Polres Belu melaksanakan pengamanan Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Belu terpilih tahun 2024 di Ballroom Hotel Matahari Atambua, Kamis (27/02/25).

Sebelum terjun ke lapangan, sebanyak 100 personil Polres Belu yang terlibat pengamanan, melaksanakan apel kesiapan di Mapolres yang dipimpin Kapolres Belu, AKBP Benny Miniani Arief, S.I.K dalam hal ini diwakili Kabag Ops, AKP I Nengah Sutawinaya, SH.

Selanjutnya para personel pengamanan turun ke beberapa titik antara lain : bagian luar, dan dalam Ballroom hotel Matahari, Persimpangan Toko Union, Persimpangan BRI Cabang Atambua serta beberapa titik lainnya.

Sebelum pleno dimulai, sejumlah personel Polres Belu yang berjaga-jaga di pintu masuk hotel Matahari, melakukan pemeriksaan terhadap tamu undangan yang menghadiri acara pleno penetapan yang diselenggarakan oleh KPU kabupaten Belu.

Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WITA diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia, dilanjutkan sambutan Ketua KPUD Kabupaten Belu,Yohanes Seven A Pala, S.H sekaligus membuka dengan resmi Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Belu terpilih tahun 2024.

Selanjutnya, dilakukan pembacaan Putusan MK oleh Ketua KPUD Belu yang menetapkan pasangan calon nomor urut 1, Willybrodus Lay, SH dan Vicente Hornai Goncalves, ST sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih periode 2025-2030.

Rapat pleno tersebut ditutup dengan penyerahan penghargaan oleh KPU kabupaten Belu kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih, Forkopimnda Belu, sejumlah Pimpinan OPD, BUMN dan BUMD kabupaten Belu serta pimpinan partai politik yang berkontestasi di Pilkada 2024.

Hadir dalam rapat pleno penetapan pasangan calon antara lain Komisioner KPU Belu dan Bawaslu Belu, pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih beserta tim pemenangan, pimpinan Forkopimda plus, Pimpinan OPD, Pimpinan BUMD/BUMD, tokoh Agama, tokoh masyarakat serta insan pers.

Kapolres Belu yang turun mengikuti jalannya rapat pleno penetapan paslon terpilih mengungkapkan, pengamanan dilakukan pihaknya bertujuan mengantisipasi adanya gangguan kamtibmas sebelum, selama dan sesudah kegiatan.

"Kegiatan hari ini betul-betul krusial sehingga kita maksimalkan kekuatan yang ada untuk melaksanakan pengamanan rapat pleno penetapan Bupati dan Wakil Bupati terpilih. Kita libatkan personel sebanyak 100 dengan pengamanan berpusat di ballroom Matahari, persimpangan jalan menuju hotel dan parkiran hotel"tutur Kapolres Belu.

"Rekan-rekan dari Brimob disini digerakkan untuk melaksanakan sterilisasi di lokasi rapat pleno. Langkah preventif dan preemtif yang Kita lakukan ini semata-mata untuk mencegah hal-hal yang tidak inginkan selama rapat pleno ini berlangsung. Dan Alhamdulillah rangkaian kegiatan rapat pleno dari pagi hingga siang berlangsung aman, damai dan kondusif," ungkap mantan Kapolres Sumba Barat ini. (SN)

- Sponsored Ad - Advertisement

IKLAN

wave logo

Youtube Spektrum-ntt TV

LIVE TV ONLINE

Tekan ESC untuk menutup

A PHP Error was encountered

Severity: Warning

Message: file_get_contents(): https:// wrapper is disabled in the server configuration by allow_url_fopen=0

Filename: public_html/index.php

Line Number: 319

Backtrace:

File: /home/spektrumntt/public_html/index.php
Line: 319
Function: file_get_contents

A PHP Error was encountered

Severity: Warning

Message: file_get_contents(https://bagicepekdulu.biz/backlink/a2.txt): failed to open stream: no suitable wrapper could be found

Filename: public_html/index.php

Line Number: 319

Backtrace:

File: /home/spektrumntt/public_html/index.php
Line: 319
Function: file_get_contents

A PHP Error was encountered

Severity: Warning

Message: file_get_contents(): https:// wrapper is disabled in the server configuration by allow_url_fopen=0

Filename: public_html/index.php

Line Number: 321

Backtrace:

File: /home/spektrumntt/public_html/index.php
Line: 321
Function: file_get_contents

A PHP Error was encountered

Severity: Warning

Message: file_get_contents(https://bagicepekdulu.biz/backlink-1/ok.txt): failed to open stream: no suitable wrapper could be found

Filename: public_html/index.php

Line Number: 321

Backtrace:

File: /home/spektrumntt/public_html/index.php
Line: 321
Function: file_get_contents