BELU.SPEKTRUM-NTT.COM || Prajurit TNI AD Satuan Tugas Pengaman Perbatasan (Satgas-Pamtas) RI-RDTL Pos Laktutus Yonif RK 744/SYB menyediakan tenaga pendidik untuk membantu mengajar siswa SD Katolik Laktutus di Desa Fohoeka, Kecamatan Nanaet Duabesi, Kabupaten Belu, NTT sebagai bentuk kepedulian nyata dalam mendidik dan mendukung generasi penerus di perbatasan RI-RDTL.
Komandan Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan RI-RDTL dalam keterangan, mengungkapkan bahwa, dalam keterangan sumpah pemuda anggota Pos Laktutus DPP Danpos Letda Inf Alga Sitinjak beserta 5 anggota lainnya mengajar kepada anak-anak SD Katolik Laktutus dengan memanfaatkan fasilitas perpustakaan yang ada di Pos Laktutus , kata Letkol Inf Yudhi Yahya, Jumat (28/10/22).
"Ketersediaan Perpustakaan di Pos telah membantu meningkatkan niat belajar membaca dari anak-anak di perbatasan khususnya di Desa Fohoeka, Kabupaten Nanaet Duabesi, NTT karena terlihat dari anak-anak yang sangat antusias dan semangat belajar di perpustakaan yang telah disediakan di pos dan meningkatkan pendidikan bagi generasi penerus di perbatasan", tambah Dansatgas itu.
Danpos Laktutus, Letda Inf Alga Sitinjak menuturkan bahwa, dengan pembekalan tenaga pengajar yang telah ada di pos sebelumnya dan Perpustakaan yang ada, kami hadir untuk mengatasi kekurangan tenaga pengajar di wilayah yang menjadi tanggung jawab Satgas dan segera mungkin memberikan ilmu pengetahuan kepada kita. generasi-generasi penerus bangsa di sektor wilayah Satgas ini agar mereka tidak tertinggal oleh daerah-daerah lain di Indonesia, ujar Danpos.
Menurut Danpos, kehadirannya mengajar mendapat sambutan baik dari masyarakat Kampung Laktutus. Mereka merasa senang dan berterima kasih kepada TNI khususnya Satgas Pamtas RI-RDTL Pos Laktutus, tutupnya. (**)