Kupang,Spektrum-ntt.com|| Pada hari ulang tahun ke-01 Forum Solidaritas Mahasiswa Laenmanen (FORSMALA) Kupang, momentum ini dipandang sebagai langkah awal yang penting dalam mengembangkan nama organisasi di tengah masyarakat.
Organisasi FORSMALA KUPANG resmi dideklarasikan pada tanggal 28 Mei 2022. Forsmala Kupang didirikan oleh 14 mahasiswa Laenmanen yang berkuliah di Kota Kupang. Dalam pernyataannya kepada media, Ketua Umum FORSMALA KUPANG, Salestino Nahak Aton, menyampaikan rasa terima kasih kepada para dewan pendiri dan 5 orang pembina yang telah berupaya membangun organisasi ini sebagai wadah belajar bersama. Meskipun masih terbilang muda, FORSMALA Kupang telah mencapai beberapa pencapaian yang menggembirakan.
Salah satunya adalah penyelenggaraan perlombaan futsal di Kecamatan Laenmanen yang melibatkan sekitar 20 tim futsal. Kegiatan ini berhasil mempererat hubungan antaranggota dan memperkenalkan FORSMALA Kupang kepada masyarakat setempat. Selain itu, baru-baru ini FORSMALA Kupang juga telah berhasil melaksanakan Masa Penerimaan Anggota Baru (MPAB) dan merekrut 20 anggota baru yang bersemangat.
"Saya ingin mengucapkan selamat ulang tahun untuk FORSMALA KUPANG dan berterima kasih kepada para dewan pendiri dan tiga orang pembina yang telah berusaha mendirikan organisasi ini untuk kita belajar bersama. Meskipun kami masih dalam tahap pertumbuhan, kami melihat ulang tahun FORSMALA Kupang yang pertama ini sebagai langkah awal yang penting untuk terus berkembang. Kami juga ingin banyak belajar dari organisasi kemahasiswaan sebelumnya," ujar Sales.
Dengan semangat perayaan ulang tahun ini, FORSMALA Kupang berkomitmen untuk terus memperkuat eksistensi dan kontribusinya dalam membawa perubahan positif bagi masyarakat Laenmanen. Melalui kegiatan-kegiatan yang bermanfaat dan kolaborasi dengan organisasi kemahasiswaan lainnya, FORSMALA Kupang bertekad untuk menjadi suara mahasiswa yang dapat diandalkan dan dihormati. *(Nixon Tae)