TTS. Spektrum-ntt.com || Kepala Puskesmas Kota SoE drg.Yulian Palar meminta dukungan dari berbagai sektor dalam menyikapi new normal yang diberlakukan di Timor Tengah Selatan.
Kepala Puskesmas drg. Yulian Palar di hadapan Tim Pansus mengatakan bahwa jika dalam keadaan new normal ia juga masih was-was sebagai pelaksana dan petugas kesehatan. hal ini dikarenakan semasa lockdown saja masyarakat masih banyak yang tidak menggunakan masker. apalagi ketika masyarakat mendengarkan, kata new normal. sehingga pihak puskesmas telah berwaspada dan meminta dukungan dari berbagai sektor yang cukup dan kuat untuk mengedukasi masyarakat.
“kami cukup takut karena dalam masa kita lockdown saja masyarakat tidak menggunakan masker, apalagi sudah dibilang new normal pandangan masyarakat itu sudah normal semua padahal belum, jadi harus waspada” Jelasnya
Ia melanjutkan bahwa pihak puskesmas Kota SoE meminta dukungan dana dari pemerintah harus tepat waktu, terutama makan minum petugas karena petugas yang sudah masuk poli covid-19 maka mereka tidak akan kembali ke rumah.
Sehingga saat ini pihak rumah sakit masih berpatungan membeli makanuntuk petugas.
“Kalau untuk makan makan minum kita patungan untuk membeli makan itu diambil dari uang saku sendiri”.Jelasnya
Total semua pegawai 40 orang PNS dan ditambah dengan penanganan poli covid itu 11 orang, sedangkan yang lain semua menangani tentang covid-19 mulai dengan preventif, kuratif, dan semua bekerja.
Ketua Pansus DPRD Marten Tualaka mengatakan bahwa secepatnya pihaknya akan meminta dana dari Dinas Kesehatan untuk segera mencairkan dana untuk petugas yang dengan giat menangani covid-19.
“Kita minta dana yang ada di dinas kesehatan untuk segera cairkan agar teman-teman yang menangani covid-19 ini kesejahteraannya bisa terjamin. Bagaimana mereka mau kerja maksimal untuk memutus mata rantai covid-19 ini, kalau kesejahteraanya tidak terjamin”.Jelasnya
“Secepatnya Pansus LKPJ akan mengundang Ketua gugus tugas kabupaten TTS dan Dinas Kesehatan TTS untuk melakukan klarifikasi”. Tutupnya.(**
Penulis Kans
editor EppyM photo Istimewa