TTS. Spektrum-ntt.com || Majelis Sinode GMIT melalui Badan Pendidikan menyalurkan bantuan berupa paket alat musik Drum Band dan Buku-Buku pelajaran kepada 4 sekolah Kristen di wilayah Timor Tengah Selatan yang berada dalam naungan Sinode GMIT, yakni SMA Kristen Kapan, SMK Kristen Soe, SMA Kristen 1 Soe, dan SMA Kristen Kesetnana.
Pantauan media, Wakil Ketua Sinode GMIT, Pdt. Gayus Polin, S.Th. mengunjungi langsung 4 sekolah Kristen di TTS pada Selasa, 15/09/2020, dan menyerahkan bantuan berupa dan di dampingi Ketua Yayasan Pendidikan Kristen Agape, Ir. Yaan M.J. Tanaem, berserta Ketua Yayasan Pendidikan Kristen Toisneno, Martinus Banunaek.
Kepada wartawan usai penyerahan bantuan berupa 1 paket Drum band di SMA Kristen Kesetnana, Wakil Ketua Sinode mengatakan bahwa bantuan-bantuan tersebut merupakan program kegiatan rutin dari majelis sinode GMIT sejak tahun lalu alias 2019 yang bertujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan di sekolah-sekolah Kristen yang berada dalam naungan sinode GMIT.
"Program ini dari majelis sinode melalui badan pendidikan. Dari tahun lalu sampai tahun ini merupakan program rutin dari badan pendidikan tapi bisa saja tahun depan sudah tidak lagi setelah di evaluasi. Bantuan berupa Alat musik Drum band maupun Buku-Buku pelajaran untuk membantu memenuhi kebutuhan sekolah-sekolah Kristen yang ada dalam naungan Sinode GMIT," Jelas Pdt. Gayus.
Lebih lanjut Kepala SMA Kristen Kesetnana, Eodia Oematan, S.Pd berterima kasih atas perhatian dari Majelis Sinode GMIT.
"Bagi saya Kepala sekolah yang bertanggung jawab terhadap SMA Kristen Kesetnana merasa sangat bersyukur dan berterima kasih atas perhatian dari majelis Sinode GMIT bagi sekolah-sekolah Kristen," Ungkapnya
Oematan juga berharap perhatian dari Sinode GMIT bagi sekolah-sekolah Kristen terus berlanjut ke depannya.
"Mudah-mudahan perhatian ini berkelanjutan ke depan. Karena sepanjang puluhan tahun lalu,hal seperti ini belum pernah di lakukan. Mungkin karena kurangnya koordinasi dan komunikasi yang baik sehingga terkesan masing-masing berdiri sendiri antara sekolah, gereja, yayasan, bahkan sinode. Tapi dengan adanya pembaharuan yang saat ini di lakukan oleh ketua Sinode maka Ini adalah awal yang baik bagi pengembangan sekolah Kristen ke depan," Katanya.
Hadir pada kegiatan di SMA Kristen Kesetnana, Wakil Ketua Sinode GMIT, Ketua Yapenkris Agape, Ketua Yapenkris Toisneno, Ketua Klasis Mollo Barat, Ketua Komite SMA Kristen Kesetnana, Kepala SMP Kristen Kesetnana, Kepala SMA Kristen Kesetnana bersama jajaran, dan perwakilan siswa-siswi SMA Kristen Kesetnana. (**/red
penulis Mega
editor EppyM photo istimewa