MALAKA.SPEKTRUM-NTT.COM || Sebanyak 9 (sembilan) orang Mahasiswa/i Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik (Fisipol) Universitas Timor - Kefamenanu laksanakan kegiatan Praktek Kerja Mahasiswa (PKM) Desa Lotas, Kecamatan Rinhat, Kabupaten Malaka, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Kegiatan Praktek Kerja Mahasiswa adalah salah satu tolak ukur yang selalu dieksekusi oleh setiap jenjang pendidikan tinggi (universitas) baik negeri maupun swasta agar bisa mengukur serta mengetahui keterampilan para mahasiswa yang membidangi setiap jurusan yang ada dalam lingkaran universitas tersebut.
Kegiatan PKM merupakan salah satu angka kredibilitas yang harus diraih oleh setiap mahasiswa yang sedang mengemban pendidikan di setiap universitas melalui kegiatan-kegiatan yang sudah dipermanenkan oleh pihak universitas itu sendiri.
Begitupun di universitas lain, kegiatan PKM ini lumrah dikenal dengan sebutan Kuliah Kerja Nyata (KKN).
Akan tetapi, dalam ruang lingkup Universitas Timor dan dalam periode waktu yang telah berlalu, kegiatan Praktek Kerja Mahasiswa (PKM) ini dikenal dengan sebutan Pengabdian Mahasiswa/i pada Masyarakat atau yang lazim dikenal dengan istilah PMM.
Namun, sesuai perkembangan waktu nama PMM tersebut diubah menjadi Praktek Kerja Mahasiswa/i (PKM). Kegiatan ini sudah dieksekusi beberapa tahun belakangan ini.
Pada hari ini, Sabtu (16/07/22), mahasiswa PKM Universitas Timor (Unimor) Kefamenanu menyampaikan beberapa materi terkait berlangsungnya kegiatan Praktek Kerja Mahasiswa di kantor desa Lotas. Pemaparan materi tersebut bertujuan untuk menjawab persoalan yang dialami sekaligus mengedukasi masyarakat desa setempat tentang pentingnya pendidikan.
Kegiatan PKM ini disambut baik oleh Pemerintah Desa Lotas, BPD, Pendamping Desa dan masyarakat desa Lotas pada umumnya.
Tujuan dari kegiatan PKM yang dilaksanakan oleh Para mahasiswa Unimor Kefamenanu tersebut adalah sebagai berikut:
1. Untuk mengetahui permasalahan yang ada di Desa Lotas,
2. Mewujudkan tercapainya lingkungan bersih dan sehat bagi masyarakat Desa Lotas,
3. Mengedukasi dan memberikan penyadaran bagi masyarakat Desa lotas tentang pentingnya pendidikan bagi anak-anak selaku generasi muda,
4. Mengajak masyarakat untuk mencintai dan memelihara alam melalui kegiatan penghijauan atau reboisasi.
Ada pula beberapa manfaat dari kegiatan PKM yang diselenggarakan oleh pihak Universitas Timor Kefamenanu, diantaranya:
1. Untuk meningkatan kualitas kehidupan masyarakat yang baik,
2. Melahirkan generasi penerus bangsa pada umumnya dan khususnya Desa Lotas,
3. Untuk memajukan Desa Lotas menuju kesejahteraan sosial, budaya, dan pendidikan.
Koordinator PKM, Yulius Meak dalam kesempatan tersebut mengatakan bahwa kegiatan PKM selama 1 bulan di desa ini bertujuan untuk memajukan Desa Lotas menuju kesejahteraan sosial, berbudaya dan pendidikan yang lebih baik.
"Diharapkan kerja sama yang baik karena dalam segala kegiatan tentu sangat membutuhkan dukungan dari berbagai pihak," pintanya.
Kesempatan yang sama, Pj. Desa Lotas, Martinus Haumen, dalam sambutannya minta kepada semua masyarakat untuk selalu berpartisipasi dan mendukung anak mahasiswa selama 1 bulan ke depan.
"Saya meminta kepada masyarakat untuk tetap membuka diri dan selalu mendukung mahasiswa PKM slma 1 bulan ke depan," katanya.
Ketua BPD, Daniel Leu Tsu dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa mewakali masyarakat di Desa Lotas siap mendukung dan tetap bekerja sama dan saling mengisi untuk membangun Desa Lotas selama 1 bulan ke depan bersama mahasiswa yang saat ini melangsungkan praktek di Desa Lotas.
"Saya bersama pemerintah desa dan masyarakat Desa Lotas mendukung semua program kerja adik-adik mahasiswa PKM selama ± 30 hari di desa ini," ungkapnya.
Hal senada disampaikan oleh Pendamping Desa Lotas, Marianus Manuni, bahwa saya sangat bangga atas kedatangan adik-adik mahasiswa PKM di desa ini.
"Saya secara pribadi selalu mendukung program kerja adik-adik dan mengajak masyarakat lotas untuk selalu mendukung adik-adik mahasiswa selama berada di Desa lotas demi melangsungkan kegiatan PKM ini," tambahnya.
Diketahui mahasiswa/i yang melaksanakan kegiatan PKM di Desa Lotas, Malaka adalah sebagai berikut;
1. Yulius Meak
2. Getrudis Mesquita
3. Filigina Y. L Hane
4. Mersiana A. Tetik
5. Deselviani F. Seran
6. Elia Da Costa Baros
7. Stefianus N. Nahak
8. Karmilius Y. Sulung
9. Antonius Taek
Turut hadir, Pemerintah Desa Lotas, Pendamping Desa, Ketua BPD dan masyarakat desa setempat. Kegiatan PKM ini berlangsung selama 1 bulan terhitung sejak 15 Juli s/d 15 Agustus 2022. (tim)