Ende.Spektrum-ntt.com||Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri I Ende, sampai hari ini masih menerapkan sistem pembelajaran online (Daring) dan sistem pembelajaran Belajar Dari Rumah (BDR) sampai dengan ujian semester yang akan digelar pada Desember mendatang.
Kepala SMK Negeri I Ende, Hermin Gildus Rangga, S.Pd mengatakan kepada media ini di ruang kerjanya pada Rabu (04/11/2020)
Dikatakan Gildus Rangga, bahwa sistem pembelajaran yang diterapkan ini berdasarkan Surat Edaran dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Propinsi Nusa Tenggara Timur dan edaran dari Gubernur NTT
"Selama ini kami masih menerapkan sistem pembelajaran Daring dan BDR karena sesuai dengan instruksi dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (P dan K) Provinsi NTT, hal ini karena dengan kondisi covid-19 yang hingga kini belum normal" Terang Kepala SMK Negeri I Ende
Menurut Kepala SMK Negeri I Ende ini, bahwa di bulan desember mendatang, kita akan lakukan ujian semester ganjil untuk tahun pelajaran 2020/2021, namun karena masih dengan kondisi covid-19 kita akan lakukan proses ujian secara shif
"Karena masih dengan kondisi covid-19 ini, kita akan lakukan ujian semester secara shif, lalu proses ujiannya dilakukan di sekolah dengan kegiatan tatap muka, serta kita akan perketat sesuai dengan protokol kesehatan yang ada, seperti cuci tangan, jaga jarak, dan pake masker" Jelas Hermin Gildus Rangga Kepala SMK Negeri I Ende ini
Lanjutnya untuk semester depan atau semester genap kita akan lihat perkembangan covid-19, jika sudah kembali normal kita akan lakukan kegiatan belajar secara tatap muka, namun jika kondisinya masih seperti saat ini maka kita tetap menerapkan sistem daring dan BDR(**/red
penulis A Aku Suka
editor EppyM photo istimewa