SIKKA. spektrum-ntt.com|| Bupati Sikka, Fransiskus R. Diogo, S. Sos., M. Si, membuka kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) pendataan awal registrasi sosial ekonomi (REGSOSEK) tahun 2022 dengan tema "Kolaborasi merah putih, mewujudkan satu data untuk Sikka bahagia", ditandai dengan pemukulan gong, Selasa (20/9/2022) yang berlangsung di Hotel Sylvia.
Turut hadir dalam kegiatan Rakor tersebut yaitu Forkopimda Kabupaten Sikka, Utusan Dinas, Para Camat, Tokoh masyarakat, dan tokoh adat di wilayah Pemerintahan Kabupaten Sikka.
Bupati Sikka, Robi Idong sapaan akrabnya dalam sambutan pembukaan mengatakan bahwa kegiatan Rakor ini sangat penting karena berhubungan dengan data integrasi yang dimanfaatkan oleh seluruhnya secara tepat.
Lanjut Bupati Sikka, bahwa keseluruhan data dan ketepatan data inilah yang disebut dengan Geospasial, sehingga Ia meminta dan berharap agar Pemerintah di tingkat Kecamatan, Desa dan Kelurahan untuk mendukung kegiatan ini karena berhubungan dengan kepentingan bersama.
Selanjutnya, dalam sambutan pengantar kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sikka, Bapak Kristanto Setyo Utomo, SST, MSI, mengatakan bahwa tujuan kegiatan ini ada tiga yaitu penguatan koordinasi dan konsolidasi internal dan eksternal dalam rangka pelaksanaan kegiatan pendataan awal Regsosek, sosialisasi rencana kerja pelaksanaan kegiatan pendataan awal Regsosek, dan sosialisasi tentang strategi dan manajemen lapangan pelaksanaan kegiatan pendataan awal kegiatan Regsosek di Kabupaten Sikka.
Acara tersebut dilanjutkan dengan pemaparan materi tentang kebijakan daerah dalam penguatan data statistik sektoral menuju Sikka satu data oleh Kepala Bapelitbang dan sosialisasi data awal registrasi sosial ekonomi oleh kepala BPS Provinsi NTT.
Terakhir, kegiatan ini dilanjutkan dengan diskusi dan penutupan.