ENDE. spektrum-ntt.com || Wakil ketua komisi IX DPR RI Emanuel Melkiades Laka Lena bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI memberikan bantuan berupa Alat Pelindung Diri (APD) kepada seluruh Rumah Sakit yang ada di Nusa Tenggara Timur (NTT)
Demikian hal ini disampaikan Sekretaris DPD II Partai Golkar kabupaten Ende, Megi Siga Sare kepada sejumlah awak media di selah - selah kegiatan pemberian APD bantuan dari Melki Laka Lena kepada Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ende dan puskesmas dalam kota Ende pada jumat (17/07/2020)
Megi menjelaskan bahwa bantuan APD ini diberikan kepada 416 Puskesmas dan 52 rumah sakit yang ada di NTT, untuk kabupaten Ende, kita berikan kepada RSUD Ende dan seluruh puskesmas yang ada di kabupaten Ende yang tersebar di 21 kecamatan
"Bantuan Alat Pelindung Diri (APD) berupa, coverall sebanyak 50 pcs, Masker 100pcs dan Face Shield 6 pcs“ Sambung Megi
Ketua fraksi golkar itu menambahkan, untuk kabupaten Ende ini, sudah ketiga kalinya Partai Golkar memberikan bantuan dari Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Melki Laka Lena yang bekerja sama dengan Kementerian Kesehatan RI.
Dikatakannya, Bantuan APD guna mendukung pelayanan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Ende terutama dalam upaya memerangi pandemi virus Corona atau covid-19 di Kabupaten Ende.
”Golkar akan terus membantu dan bekerja sama dengan pihak pemerintah daerah kabupaten Ende untuk mencegah penyebaran covid-19, walaupun hari ini telah zona hijau" Jelas Ketua Fraksi Golkar DPRD Ende itu
Sementara itu Direktur RSUD Ende, dr. Aries Dwi Lestari pada kesempatan itu mengatakan saya sebagai direktur rumah sakit umum daerah (RSUD) Ende mengucapkan banyak terima kasih kepada Partai Golkar dan khususnya Wakil Ketua komisi IX DPR RI, Melkiades Laka Lena yang telah memberikan bantuan
”Untuk saat ini kami belum mengalami kekurangan APD namun pandemi covid-19, kita belum bisa pastikan sampai kapan akan berakhir sehingga bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami“ Tutup Dirut RSUD Ende (**
penulis A Aku Suka
editor Eppy M photo istimewa