Bali.Spektrum-ntt.com || Pemerintah Kabupaten Malaka melalui Dinas Kepemudaan Dan Olahraga (Dispora) mengirim 5 orang atlet TaeKwondo Dojang Malaka ikut berpartisipasi dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) di Bali.
Dalam kejuaraan Bali Open Championship tahun ini, para peserta kegiatan diundang dari berbagai daerah/Kabupaten/Kota, dan kegiatan akan berlangsung selama ± 4 hari terhitung sejak Kamis, 25 s/d Minggu 28 Juli 2024. Kedatangan para atlet ke Pulau Dewata Bali didampingi oleh Sabeum (pelatih) Nelson Da Cruz.
Demikian disampaikan Sabeum Nelson Da Cruz kepada media ini, Selasa (23/07/24) dari Kota Bali.
"Ada 5 putra terbaik Malaka yang diluncurkan ke Bali untuk mengikuti kejuaraan nasional (Kejurnas) tahun 2024 ini. Para peserta berasal dari kelas yang berbeda," katanya.
Dijelaskan Nelson, para peserta yang diikut sertakan dalam kejurnas tahun ini sudah dipersiapkan sejak bulan Mei hingga bulan Juni.
"Ini moment pertama bagi para atlet untuk ikut bertanding di Bali. Para atlet Taekwondo Malaka yang di bawa ke Bali sudah dipersiapkan sejak 2 bulan yang lalu. Dan pada hari ini saya membawa mereka ke Bali untuk bertanding," ungkap Sabeum Nelson.
Dikatakan Pelatih Taekwondo Malaka itu, dirinya membawa para peserta ke Bali untuk bertanding agar bisa membentuk mental juara dari para atlet.
"Para atlet harus terbiasa dan harus terus diikut sertakan dalam berbagai event atau kejuaraan, baik yang diselenggarakan di tingkat Kabupaten, Provinsi maupun Nasional. Hal itu dilakukan supaya bisa memberikan dampak bagi para atlet untuk terus mengasah diri, membentuk diri dan mengenal jati diri mereka," pungkasnya.
Sabeum Nelson juga menyampaikan terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Malaka yang sudah mendukung para atlet terbaik Malaka serta mengirim para atlet untuk berkompetisi di Bali.
"Saya sampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pemerintah yang selama ini ikut mendukung, memberikan kontribusi dan memperhatikan dan mendukung para atlet dalam setiap kejuaraan," ucapnya.
Nelson berharap, semoga kedepannya para atlet bisa mendapat kesempatan untuk melangkah ke level Internasional.
"Saya berharap suatu saat para atlet ini bisa bertanding pada level Internasional," tuturnya.
Berikut adalah para atlet yang ikut bertanding dalam kejuaraan Bali Open Championship;
1. Dorland Da Cruz, atlet yang menempati Kelas 6-7 Tahun 24 Kg, Kelas Pemula,
2. Naby Bria, atlet yang usianya berkisar antara 9-10 tahun, menempati kelas 24 Kg, Kelas Pemula,
3. Jastin Jemarut menempati Kelas Junior Putra, 45 Kg,
4. Aldo Rae menempati Kelas Senior Putra, 54 Kg,
5. Christian Ximenes, menempati Kelas Senior Putra, 58 Kg.
Untuk diketahui, beberapa atlet Taekwondo Dojang Malaka yang diikutsertakan dalam kejuaraan tahun 2024 ini sebelumnya pernah menyabet beberapa medali pada kejuaraan sebelumnya.
Aldo Rae sebelumnya telah menyabet 3 medali emas, 2 medali perak dan 1 medali perunggu pada Kejuaraan Tingkat Pelajar se-NTT.
Sementara, Christian Ximenes pernah menyabet juara satu dan memperoleh medali emas pada Kejuaraan BELU OPEN 2018, JUARA 2, pada kejuaraan POPDA 2022, Juara 3 pada Kejuaraan Liliba Open 2023 dan Juara 3 BLACK Hero Open 2022. (Nanny).