KUPANG. Spektrum-ntt.com || Kota kupang berubah menjadi zona coklat dikarenakan kasus covid-19 terus bertambah dalam beberapa pekan terakhir ini.
Pada Hari ini, Selasa (29/9/ 2020) Pagi pukul 06.00. 1 lagi pasien covid-19 Meninggal dunia yang sebelumnya di rawat di RSUD W. Z . Yohanes Kupang. Dilansir dari kompas.com, Juru bicara Gugus covid-19 kota Kupang membenarkan adanya informasi tersebut, Ia mengatakan bahwa jenasah pasien sudah di tangani Gugus tugas covid-19 kota Kupang.
Pasien yang meninggal ini merupakan pasien lokal di kantor Pertanahan Nasional provinsi NTT dan berdomisili di kelurahan Liliba kecamatan Oebobo.
Dengan bertambahnya 1 pasien yang meninggal, maka total pasien covid-19 yang meninggal di kota Kupang menjadi 4 orang, namun untuk keseluruhan pasien yang meninggal di NTT mencapai 7 orang, 2 di sumba Timur dan 1 Di Flores, manggarai.
Khusus untuk Covid-19, hari ini di Kota Kupang ada tambahan empat kasus baru, sehingga total menjadi 74 kasus. Dari 74 kasus itu, 22 orang masih menjalani perawatan medis di sejumlah rumah sakit, sedangkan 44 orang dinyatakan sembuh dan empat orang meninggal dunia.(dilansir dari laman detail. com)
Pemerintah berharap masyarakat tetap waspada dan menaati protokol kesehatan serta menghindar dari berbagai perkumpulan" yang melibatkan banyak orang. (**/red /AHK